10 Ribu Kolam Hasilkan Rp 50 Miliar

Bupati Anas bersama rombongan Pejabat Pemkab banuwangi mengunjungi kolam ikan lele di Kecamatan Songgon beberapa waktu lalu.

BANYUWANGI – Program 10 ribu kolam ikan yang digagas Pemkab Banyuwangi berhasil dilampaui. Hingga tahun 2017, target 10 rlbu itu sudah berhasil direalisasikan sekitar Rp 13.215 kolam ikan yang tersebar di beberapa kecamatan.


Dari 13.215 kolam itu berhasil memproduksi ikan dari berbagai jenis sekitar 3.700 ton senilai Rp 50 miliar. Partisipasi warga dalan program pembuatan kolam ikan itu sudah mencapai 5000 orang.

Abdullah Azwar Anas berharap kegiatan budi daya ikan dengan memanfaatkan lahan lingkungan rumah bisa meningkatkan kesejahteraan warga. Apalagi ditunjang dengan beragam inovasi warga untuk bisa meningkatkan produksi Ikan, tentunya bisa meningkatkan taraf hidup warga desa.

“Seperti sistem bioflok dan kolam terpal ini. Selain bisa menghemat lahan, mereka juga mampu mengatasi kendala yang ada dan hasilnya menjanjikan pula,” kata Anas saat meninjau budidaya lele beberapa waktu lalu.

Untuk mendukung sukses program 100 ribu kolam itu, kedepannya Pemkab Banyuwangi akan menggandeng pengusaha tambak besar untuk menyalurkan dana CSR-nya di program budi daya ikan dengan bioflok.

Setelah berhasil merealisasikan target 10 ribu kolam ikan, kini Pemkab Banyuwangi menjadi target menjadi 100 ribu kolam. Jika target ini bisa direalisasikan, maka Banyuwangi tidak akan kesulitan untuk mendapatkan ikan.

“Kami akan minta perusahaan ikan untuk menyalurkan CSR untuk membantu warga desa menerapkan sistem ini. Dengan begitu program 100 ribu kolam akan semakin cepat terealisasi untuk mendapatkan ketahanan pangan keluarga,” ujar Anas. (radar)

Related

Ekonomi 7125625003386494130

Posting Komentar

News TerPopuler

IKLAN

Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner
Link Banner
item